Perang Sarung Jelang Sahur, Belasan Remaja Diamankan Polsek Pondok Aren

Belasan remaja diamankan usai perang sarung
Sumber :
  • Sherly/viva

Banten VIVA - Belasan remaja diamankam Polsek Pondok Aren, Polres Tangerang Selatan, usai terlibat tawuran dengan modus perang sarung jelang sahur, Rabu, 13 Maret 2023 dini hari.

Makna Moto Polri dan Reformasi

Sebagai langkah tindak lanjut, belasan remaja yang diamankan, dilakukan pendataan oleh anggota Polsek Pondok Aren, yang kemudian memanggil orang tua dari remaja yang diamankan tersebut.

Kapolsek Pondok Aren Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan, tawuran perang sarung jelang sahur itu  terjadi di Jalan Jurang Mangu, Kelurahan Jurangmangu Barat, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, sekitar pukul 00.30 WIB.

Polri Pernah Dibawah Kementrian, ABRI hingga RS Soekanto Mengundurkan Diri sebagai Kapolri

Dimana, peristiwa itu terekam CCTV milik warga yang bahkan, aksi tawuran itu juga dibubarkan warga setempat.

"Remaja itu melakukan aksi perang sarung jelang sahur dan dari sana, warga berusaha membubarkan. Petugas yang sedang patroli pun juga membantu warga dan mengamankan mereka. Aksi perang sarung itu juga terekam CCTV," katanya.

Penataan Polri Dari Masa ke Masa

Alhasil, belasan remaja diamankan, dan dilakukan pemanggilan terhadap orang tua.

Ia meminta dan mengajak, agar para orang tua semakin peduli dan selalu mengecek keberadaan anaknya yang berusia remaja saat malam hari.

"Pada pukul 22.00, pastikan anak-anak sudah di rumah agar tidak menjadi korban atau pelaku kejahatan jalanan. Dan harusnya mereka itu lebih bangga membawa orang tuanya ibadah ke Mekah bukan ke Kantor Polsek Pondok Aren," ungkapnya.