Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang Musnahkan 39 Ribu Bungkus Rokok Tanpa Cukai

Pemusnahan barang bukti di Kejari Tangerang
Sumber :
  • Sherly/viva

Banten VIVA - Kejaksaan atau Kejari Negeri Kabupaten Tangerang memusnahkan barang rampasan dari 48 perkara yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap, Kamis, 12 September 2024.

Bea Cukai Soekarno-Hatta Musnahkan Ratusan Alat Bantu Seks

Barang-barang tersebut dimusnahkan dimusnahkan dengan berbagai metode, mulai dari menghancurkan menggunakan benda tumpul, penghalusan narkotika dengan blender, pembakaran, hingga dilindas menggunakan alat berat.

Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan, Saimun mengatakan, barang bukti yang dimusnahkan merupakan penanganan kasus selama tiga bulan terakhir. Yang mana terdapat narkotika, handphone, obat keras jenis G, dan ribuan bungkus rokok tanpa cukai.

Kejari Tangerang Jemput Paksa Warga Korea Usai Gelapkan Dana Senilai Rp26 Miliar

"Kita musnahkan narkotika jenis sabu seberat 40,3074 gram, obat-obatan seperti Tramadol dan Hexymer, serta rokok tanpa pita cukai sebanyak 39.325 bungkus. Yang mana untuk rokok, merupakan hasil sitaan pihak Bea Cukai," katanya.

Lanjut dia, proses pemusnahan dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan barang bukti oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

Kejari Tangerang Keluarkan SP3 Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah RSUD Tigaraksa

"Pemusnahan ini dilakukan agar tidak ada keraguan masyarakat terkait penyalahgunaan barang bukti," ujarnya.

Barang bukti yang dimusnahkan berasal dari tindak pidana umum dan khusus, sesuai dengan Pasal 270 KUHAP dan Pasal 30 Ayat (1) Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan.

Halaman Selanjutnya
img_title