Harga dan Kualitas Durian di Kampung Duren, Serang Banten, Bisa Juga COD
- Yandi/Banten.Viva.co.id
Pedagang durian di "Kampung Durian", Sukacai, Baros, Kabupaten Serang, Banten, juga memberikan garansi, jika manis bisa ditukar dengan durian lainnya.
Untuk mencapai lokasi Sukacai, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Banten, untuk kamu dari wilayah Tangerang atau Jakarta, bisa keluar melalui Gerbang Tol (GT) Serang Timur, kemudian mengambil arah Polda Banten, melanjutkan ke Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), selanjutnya ke arah Baros.
Perjalanan lebih mudah menggunakan aplikasi petunjuk arah atau mengikuti papan petunjuk jalan yang sudah terpasang.
"Harganya variativ, sesuai ukuran dan rasa. Cuma ya itu tadi, ukuran enggak bisa di sama ratakan, soalnya kita kan nunggu jatuhan," ujar Yudi, petani durian jatuhan Sukacai, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Banten, Selasa, 23 Januari 2024.
Ada juga durian yang di ikat diatas pohon menggunakan tali plastik. Untuk mengikat dan memetiknya, membutuhkan tenaga ekstra.