20 Pesepakbola Eropa Paling Banyak Bermain di Euro

Liga Eropa
Sumber :
  • Istimewa

Banten.Viva.co.id - Sejumlah legenda sepakbola dunia, masuk dalam kategori yang paling banyak bermain di Liga Eropa atau Euro. Tercatat, ada nama Ronaldo, David da Silva, Thomas Muller hingga Gianluigi Buffon.

Brasil, Sejarah Sepakbola dan Nasibnya di Piala Dunia

Lalu, siapakah pemain sepakbola dunia yang mencatatkan diri sebagai atlet terbanyak bermain di Liga Eropa atau Euro?

Ronaldo, mantan penyerang Real Madrid dan Manchester United itu menjadi satu-satunya pemain yang tampil di enam kejuaraan Eropa berbeda.

Jalan Panjang Timnas Indonesia untuk Sampai di Final Piala Dunia 2026

Ronaldo memulai debutnya di Euro 2004 dan mencetak dua gol saat Portugal dikalahkan oleh Yunani di final dan dia sekarang membintangi lima kejuaraan musim panas lainnya – mencetak 14 gol – untuk menciptakan sejarah.

Umur panjang karir Ronaldo adalah bukti profesionalismenya yang terkenal, mengutip dari Transfermarkt yang telah menganalisis para pemain paling banyak tampil di kejuaraan Eropa.

Jose Mourinho Buka Kunci Sukses Real Madrid; Klub Sepakbola yang Rendah Hati

Ronaldo, Jadi Pemain Paling Banyak Tampil di Euro

Photo :
  • Transfermarket

Sudah menjadi kebiasaan bagi Cristiano Ronaldo untuk memecahkan rekor disepanjang kariernya yang luar biasa dan terbaru superstar Portugal itu menambahkan satu rekor lagi pada Senin malam. Dimana pemain berusia 38 tahun itu resmi menjadi pemegang rekor penampilan terbanyak di Kejuaraan Eropa atau Euro 2024 dengan ditandai tampil Cristiano Ronaldo pada laga pembuka Portugal kontra Republik Ceko. 

Halaman Selanjutnya
img_title