Krishna Murti Sebut Polisi Thailand Lakukan Operasi Besar Buru Fredy Pratama

Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti
Sumber :
  • Sherly / viva

Banten VIVA - Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti, Krishna Murti menyebutkan, bila pihaknya tengah melakukan pengejaran pada buronan Fredy Pratama. Dalam hal ini, pihaknya melakukan hubungan ketat dengan banyak negara, termasuk Thailand.

Jembatan Pintu Air 10 Tangerang Ditutup, Jalur Alternatif ke Bandara Soetta Disiapkan

Bahkan, pemerintah dan kepolisian setempat, tengah melakukan operasi besar-besaran untuk menangkap buronan bandar narkotika jaringan internasional tersebut, yang diketahui bersembunyi di kawasan perhutanan Thailand.

"Ini bagian dari komitmen pemerintah Thailand langsung kepada saya, disampaikan dari perdana menterinya, menteri kehakiman dan dari kepala polisian mereka akan melakukan operasi besar-besaran terhadap buronan kita yang sudah lama kita minta untuk dipulangkan," katanya, Selasa, 4 Juni 2024.

Timnas Thailand Hindari Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Lanjut dia, dengan kerjasama yang baik untuk menanggulangi transaksional crime ini akan membuahkan hasil.

"Semoga membuahkan hasil, lalu 10 anggota kami yang berangkat ke Thailand akan mengkomunikasikan kembali upaya penangkapan buronan besar, kita minta doa restu karena itu adalah jaringan yang sangat kuat juga di Indonesia," ujarnya.

Seorang Karyawan Swasta di Kota Serang Ditangkap Polisi Karena Nyambi Jual Tembakau Gorila

Sebelumnya, kepolisian Indinesia telah berhasil mengamankan buronan Chaowalit Thongduang di Badung, Bali. Chaowalit tiba di Indonesia menggunakan speed boat melalui perairan Aceh.