HUT RI-79, Dirjen PSDKP : Perkuat Pengawasan Dari Aksi Kegiatan Ilegal

Direktur Jenderal PSDKP, Pung Nugroho Saksono
Sumber :
  • Sherly/viva

"Kami dapati dua unit kapal ikan yang diduga melakukan penyelundupan manusia (people smuggling), untuk itu kami hadir untuk melakukan pengawasan agar hal-hal tersebut tidak terulang kembali," ucap Pung Nugroho.

Antisipasi Pecemaran Perairan, KKP Perkuat Pengawasan Ruang Laut di IKN

Belum lama ini, Indonesia juga bekerja sama dengan Australian Fisheries Management Authority (AFMA) Australia, untuk mengedukasi para nelayan di Kota Kupang dan Kabupaten Rote Ndao Provinsi Nusa Tenggara Timur.

"Kami kerjasama dengan AFMA Australia, melalui kegiatan Public Information Campaign untuk tidak melakukan penangkapan ikan tanpa izin di wilayah Perairan Australia dan agar memahami resiko yang dihadapi apabila tetap melakukan pelanggaran tersebut," jelasnya.

Perkuat Pengawasan Ruang Laut, KKP Terima Lahan Hibah Seluas 33 Ribu Meter Persegi

Makanya, Kementerian Kelautan dan Perikanan terus berkoordinasi dengan para stakeholder, hingga pemerintah daerah dalam rangka mencegah nelayan melintas batas. Salah satu solusinya adalah dengan mencarikan alternatif mata pencaharian.

"Sabu Raijua dianugerahi potensi sumber daya laut yang luar biasa. Baik berupa potensi penangkapan ikan, maupun potensi budidaya ikan, budidaya rumput laut dan tambak garam. Bahkan, boleh disebut kalau Kabupaten Sabu Raijua merupakan salah satu kabupaten penghasil rumput laut dan garam terbaik," ungkapnya.

Tiga Pelaku Bom Ikan Diamankan Kementerian Kelautan Perikanan