Organisasi Buruh di Banten Dukung Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024
- Istimewa
Lebih lanjut, pihaknya menyampaikan harapan kepada Airin untuk mengembalikan martabat buruh di Banten dan mengakui peran penting mereka sebagai soko guru perekonomian Indonesia.
"Pertemuan hari ini cukup komunikatif, dari kawan-kawan menyampaikan semua persoalan perburuhan, dan Bu Airin merespon dengan tepat dan cepat akan melakukan langkah-langkah jika terpilih menjadi gubernur Banten," jelasnya.
Usai pertemuan ini, dirinya mengatakan, para pimpinan buruh se-provinsi Banten akan mempersiapkan deklarasi dukungan kepada Airin di Pilkada Banten 2024.
"Artinya hari-hari ke depan kami akan banyak berkomunikasi, untuk mengkongkritkan deklarasi dukungan terhadap Ibu Airin sebagai calon gubernur Banten," ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPD FSPI Provinsi Banten Redi Dharmana menyampaikan dukungan tersebut diberikan kepada Airin di Pilkada Banten. Sebab, Airin dinilai berhasil mengayomi para buruh.
"Ibu Airin mengedepankan pekerja dan buruh itu sama dengan beliau, jadi benar-benar buruh itu bukan hanya seorang pekerja pabrik. Tapi harus benar-benar dimanusiakan," tuturnya.