Cek Ketersediaan Sapi, Mentan : Dukung Pangan Bergizi

Menteri Pertanian Andi Amran
Sumber :
  • Sherly/viva

Banten VIVA - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman melakukan pengecekan pada ketersediaan hewan sapi di PT Lembu Setya Abadi Jaya, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Kamis, 6 Juni 2024.

Ketua Pemuda Pancasila Lolos Verifikasi Administrasi Jalur Independen Pilkada 2024 di Tangerang

Pengecekan itu dilakukan untuk memastikan ketersediaan pangan, dalam hal ini beberapa komoditas seperti sapi, untuk mendukung program pangan bergizi yang tengah dicanangkan pemerintah.

"Tadi lihat kesini, semua baik, konsep pengelolaan peternakannya baik. Dan bukan hanya sapi, tapi ada juga ikan dan ini sebenarnya sudah satu kesatuan yang nantinya mensupport pangan bergizi, karena ada ayam juga, berasnya sudah tersedia, lengkap sudah, karena diproduksi dalam negeri," katanya.

Nyeri Sendi Lutut Bukan Hanya Asam Urat, Hati-hati Gejala Osteoarthritis

Bukan hanya itu, secara pergerakan perekonomian, Andi Amran juga menyebutkan, sistem pengelolaan yang dilakukan perusahaan cukup baik.

"Disini pengelolaan sangat baik, bayangkan saja, 1 orang 10 ekor sapi, dan bila itu dihitung berkali-kali lipat bisa dibayangkan bagaimana pergerakan ekonomi itu di desa. Nah ini potensinya ada, kami siapkan regulasinya, kami support secara kebijakan," ujarnya.

Sekda Tangerang Lepas Ratusan Juru Sembelih Halal Hewan Kurban

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony turut mendukung kebijakan dalam hal kemudahan izin yang diberikan pemerintah dalam rangka menyiapkan adanya ketahanan pangan untuk masyarakat Kabupaten Tangerang dan bahkan hingga skala nasional.

"Kami sangat mendukung dan dipastikan pemda Kabupaten Tangerang siap untuk membantu apapun, misalnya pemeriksaan kesehatan, ketersediaan lahan, dan dukungan masyarakat. Mudah-mudahan semuanya bisa bersinergi," ungkapnya.