Bulog Serap Gabah Petani di Warunggunung, Harga Lebih Menguntungkan

Bulog
Sumber :

Banten.viva.co.id –Bulog Kantor Cabang Lebak memastikan akan menyerap gabah petani di Warunggunung setelah sebelumnya muncul keluhan soal harga rendah dari tengkulak. 

Panen Melimpah, Petani Lebak Curhat ke Relawan Andra Soni: Minta Irigasi dan Tiang Listrik untuk Sumur Bor

Proses penyerapan ini dilakukan secara bertahap karena luasnya wilayah dan keterbatasan sumber daya manusia.

Pimpinan Bulog Kantor Cabang Lebak, Agung Trisakti, menjelaskan bahwa saat ini pihaknya tengah menyisir daerah-daerah penghasil gabah mulai dari selatan Lebak dan Pandeglang hingga ke bagian utara.

Diduga Oknum TNI Keroyok Pemuda Hingga Tewas

"Kami sebelumnya menyerap gabah di Kecamatan Cikulur, dan hari ini kami turun ke Warunggunung untuk membeli gabah petani," ujar Agung, Sabtu 22 Maret 2025. 

Agung menegaskan bahwa petani sebenarnya bisa langsung menjual gabah ke Bulog dengan mendatangi kantor Bulog atau menghubungi Babinsa dan penyuluh pertanian lapangan (PPL).

Laksanakan Program Presiden, Bulog Jemput Gabah Petani dengan Harga Fantastis

Namun, banyak petani yang kurang mendapat informasi, sehingga terburu-buru menjual gabah ke tengkulak dengan harga murah.

Bahkan di bawah Harga Pembelian Pemerintah (HPP) sebesar Rp6.500 per kilogram untuk Gabah Kering Panen (GKP).

Halaman Selanjutnya
img_title