Kesulitan? Bisa Minta Bantuan ke Posko Gabungan di Pelabuhan Merak
- Viva.co.id/Yandhi
Banten.Viva.co.id - Posko gabungan arus mudik Idul Fitri 2025 di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, bisa dimintai bantuan oleh pemudik yang membutuhkan pertolongan. Lokasinya tepat berada dibawah gang way Dermaga V.
Tersedia berbagai fasilitas, mulai pelayanan kesehatan hingga kepolisian. Posko gabungan juga berfungsi sebagai pusat informasi, untuk mengatur arus lalu lintas, antrean hingga delaying system kendaraan di jalan raya.
"Posko ini menjadi satu media, satu alat, satu wadah yang bisa digunakan untuk koordinasi, sebagai modal untuk mengambil keputusan. Ada dari ASDP, kemudian BPTD Banten, KSOP, BMKG, Kementerian Kesehatan, kemudian dari Polri, dari TNI," ujar Ketua Gapasdap, Khoiri Soetomo, di posko gabungan, Jumat, 21 Maret 2025.
Kondisi selama arus mudik dan balik, terutama di Pelabuhan Merak, biasanya kerap berubah, terutama kondisi kepadatan lalu lintas dan kondisi cuaca.
Posko gabungan ini nanti berfungsi memberi banyak informasi ke berbagai pihak, untuk mengambil kebijakan arus mudik Idul Fitri 2025.
Kendaraan Keluar dari Kapal di Pelabuhan Merak.
- ASDP Indonesia Ferry
Termasuk jika ada pemudik yang sakit, bisa datang ke posko terpadu, Katena tersedia tenaga kesehatan hingga mobil ambulance.