Civitas Akademika di Banten Ajak Masyarakat Tolak Ujaran Kebencian, Provokasi dan Hoaks saat Pemilu

Civitas Akademika Banten
Sumber :
  • Istimewa

"Kami BEM Universitas Setia Budhi Rangkas Bitung akan menyampaikan beberapa poin. Pertama apresiasi terhadap Pemerintah Republik Indonesia, walau tidak menutup kemungkinan ada kekurangan, akan tetapi Pemerintah Republik Indonesia banyak berjasa bagi bangsa dan negara," kata Faisal.

Jejak Pemilu Apresiasi Polda Banten yang Komitmen Jaga Netralitas dan Keamanan Pilkada 2024

Bukan tanpa alasan, diakui Faisal, Pemerintah Republik Indonesia telah berhasil melewati masa-masa sulit yaitu Pandemi Covid-19 dan meningkatkan reputasi Indonesia di mata internasional.

"Kami mengimbau untuk menjaga iklim demokrasi. Menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan negara di atas kepentingan kelompok tertentu," ujar Faisal.

Aliansi Mahasiswa Tuntut Netralitas Polda Banten dalam Pilkada 2024

Seruan untuk menjaga persatuan dan kesatuan saat Pemilu 2024 tidak hanya datang dari kalangan mahasiswa. Pasalnya, pernyataan serupa ikut digaungkan oleh Forum Akademi Al-Khairiyah dengan mengeluarkan sebuah maklumat. 

Dalam maklumatnya, Forum Akademisi Al-Khairiyah turut mengapresiasi kinerja Presiden RI Joko Widodo yang telah banyak berjasa bagi bangsa Indonesia.

Makin Kuat, Relawan Jokowi Solmet Siap Menangkan Andika-Nanang di Pilkada Kabupaten Serang

"Bahwa Presiden ke-7 Bapak Joko Widodo merupakan seorang negarawan yang telah banyak berjasa bagi Indonesia. Di bawah kepemimpinan beliau, Indonesia telah banyak melakukan lompatan kemajuan," kata Wakil Rektor Al-Khairiyah Ahmad Munji.

Selain itu, dalam maklumatnya Forum Akademu Al-Khairiyah mengungkapkan, proses Pemilu 2024 merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk menentukan pemimpin terbaik bangsa. 

Halaman Selanjutnya
img_title