5 Warna Rumah Pembawa Rezeki dan Keberuntungan Bagi Penghuninya

Ilustrasi Rumah
Sumber :
  • Viva.co.id

Banten.Viva.co.id - Rumah menjadi tempat tinggal sekaligus beristirahat usai lelah bekerja atau beraktifitas seharian diluar. Karenanya, pemilihan warna jadi salah satu aspek penting.

Ramalan Denny Darko, Warna Seragam Timnas Indonesia Bawa Keberuntungan Lolos ke Piala Dunia 2026

 

Selain mempercantik penampilan, pemilihan warna cat rumah dianggap bisa mendatangkan hoki dan rezeki bagi penghuninya.

Dua Warna Cat Rumah yang Dianggap Mendatangkan Rezeki Bagi Penghuninya

 

Kami akan mengulas lima warna cat rumah yang dianggap mendatangkan rezeki dan keberuntungan bagi penghuninya. Berikut ulasannya:

Keren Banget, 3 Motor Baru Honda Resmi Meluncur, Ada Motor Touring dan Cruiser, Tersedia Warna Baru

Ilustrasi Cat Dinding Rumah Warna Biru

Photo :
  • Viva.co.id

1) Azure Blue atau Biru Langit 

Azure Blue atau Biru Langit dianggap pembawa keberuntungan dan ketenangan. Sama seperti saat Vivanian sedang menatap ke langit, warna ini dianggap mampu menghadirkan rasa tenang damai sekaligus bebas. Warna azure blue atau biru langit tersebut dapat membantu memperlancar urusan komunikasi hingga negosiasi agar dapat terciptanya kesepakatan. Selain dapat digunakan untuk mengecat dinding rumah kalian, juga dapat menggunakan warna azure blue atau biru langit tersebut sebagai dekorasi di rumah, seperti untuk sofa maupun karpet.

Ilustrasi Cat Rumah Warna Hijau

Photo :
  • Viva.co.id

2) Apple Green atau Hijau Apel 

Apple Green atau hijau apel, warna cat rumah yang dianggap pembawa keberuntungan selanjutnya adalah warna Appel Green atau hijau apel. Selain itu mengecat rumah dengan warna apple green atau hijau apel diyakini dapat meningkatkan kreativitas, memberikan terapi penyembuhan, serta dapat membuat para penghuninya menjadi lebih berkembang. Warna Appel Green atau hijau apel sangat cocok untuk diaplikasikan pada kalian yang baru saja pindah rumah atau pekerjaan. Hal tersebut dikarenakan warna ini dianggap dapat membawa hal-hal baik. Selain dapat digunakan untuk mengecat rumah warna Appel Green atau hijau apel tersebut juga dapat kalian gunakan untuk memilih gaya pakaian.

Ilustrasi Warna Cat Tembok Luar Rumah.

Photo :
  • Viva.co.id

3) Red atau Merah Menyala

Red atau Merah Menyala, warna cat rumah pembawa keberuntungan berikutnya adalah warna merah menyala. Vivanian dapat mengaplikasikan warna tersebut untuk mengecat rumah karena diyakini dapat membawa keberuntungan terutama dalam hal percintaan. Menurut fengsui, warna merah akan memancarkan rasa kasih sayang kepada orang di sekitar. Nah, jika Vivanian merupakan pasangan yang baru saja menikah, dapat mencoba menggunakan warna ini untuk mengecat rumah agar hubungan kalian menjadi semakin romantis.

Ilustrasi Cat Rumah Warna Biru dan Kuning

Photo :
  • Viva.co.id

4) Imperial Yellow atau Kuning Kekaisaran

Imperial Yellow atau Kuning Kekaisaran, menurut fengsui, warna imperial yellow atau kuning kekaisaran dapat meningkatkan kemakmuran. Warna tersebut juga bisa menghadirkan kesempatan untuk belajar banyak hal baru ketika bertemu dengan relasi. Apabila Vivanian tidak menyukai hal-hal yang berbau mencolok, dapat menggunakan warna Imperial yellow atau kuning kekaisaran tersebut pada perabotan rumah, seperti sofa, bantal maupun karpet.

 

5) Pearl White atau Putih Mutiara

Warna cat rumah pembawa keberuntungan menurut fengsui yang terakhir adalah warna pearl white atau putih mutiara, untuk mewakili elemen logam kalian dapat menggunakan tersebut untuk mengecat rumah. Selain warnanya yang netral dan simpel, menurut fengsui, warna tersebut juga dapat memberikan keseimbangan, meningkatkan fokus dan dapat mendatangkan rezeki serta keberuntungan.

 

Itulah tadi beberapa warna cat yang dianggap pembawa keberuntungan. Vivanian bisa mempercayainya, bisa juga tidak. Selamat mencoba dan mengkolaborasikan warna cat rumah kamu.