Meski Tanpa Kehadiran Bobotoh, Persib Sukses Tumbangkan Persija 2- 1 Lewat Brace David Da Silva

Striker Persib Bandung, David Da Silva
Sumber :
  • Istimewa

Banten.viva.co.idPersib Bandung sukses mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 2-1 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu 9 Maret 2024 sore.

3 Pemain Persib Bandung Dipanggil Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong Katakan Begini

Gol kemenangan Persib diciptakan oleh striker andalan mereka, David Da Silva di menit 24 dan melalui titik putih di menit 69. Sementara gol balasan Persija diciptakan oleh Maciej Gayos di menit 28.

Meski tanpa kehadiran bobotoh di stadion, Persib tetap mampu menguasai jalannya laga. Terbukti sejumlah peluang berhasil diciptakan oleh anak asuh Bojdan Hodak.

Tak Usah Khawatir, Generasi Baru Pemain Keturunan Belanda Siap Bela Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Kemenangan itu pun sukses membuat Persib meraih 3 poin dan kokoh bertengger di peringkat 2 klasemen BRU Liga 1 dengan raihan 51 poin, terpaut 3 poin dari peringkat 3 yakni Bali United.

 

Ada Apa Pemain Persib Marc Klok Tiba-tiba Tiba Ngomong Soal Mees Hilgers dan Timnas Indonesia

Handball bek Persija, Rizky Ridho beri penalti bagi Persib

Photo :
  • Istimewa

 

Persib terus menjaga asa untuk bisa tampil di Champions Series untuk memperebutkan gelar juara bersama 3 tim lainnya yang berada di 4 besar klasemen.

Sementara bagi Persija, kekalahan dari Persib membuat anak asuh Thomas Doll tertahan di peringkat 10 klasemen dengan raihan poin 35 dari 28 pertandingan yang sudah dilakoni.

Bahkan, posisi Macan Kemayoran terancam tergusur oleh Persis Solo bisa berhasil mengalahkan lawannya, Barito Putra.

Gengsi tinggi mewarnai laga kali ini. Pasalnya, sejarah rivalitas Persib Bandung vs Persija Jakarta membuat pertandingan berjalan dengan tensi tinggi sejak awal meski tanpa penonton.

Sebetulnya, kondisi pertandingan tanpa penonton membuat tim Macan Kemayoran sedikit diuntungkan. Sebab, mereka bakal bermain tanpa adanya tekanan dan teror yang diberikan bobotoh.

Kemenangan kali ini seolah menjadi balas dendam manis bagi Persib usai dikalahkan Persija di bulan Maret 2023 silam. Sementara di pertemuan pertama BRI Liga 1 musim 2023/2024 di kandang Persija, kedua tim bermain imbang 1-1.