Polres Cilegon Minta Maaf Jika Masyarakat Terjebak Kemacetan Saat Pendaftaran ke KPU

Kapolres dan Wakapolres Cilegon
Sumber :
  • Yandi/BantenViva

Banten.Viva.co.id - Polres Cilegon meminta maaf kepada seluruh masyarakat yang melintasi jalanan Kota Cilegon dan terjebak kemacetan, pada Rabu-Kamis, 28-29 Agustus 2024, lantaran ada pendaftaran pasangan calon ke kantor KPU.

Bupati Serang Dilaporkan ke Bawaslu Banten Karena Dianggap Tidak Netral

Kemacetan diprediksi terjadi sejak jalanan protokol hingga ke kantor KPU Cilegon. Lantaran para pasangan calon diprediksi bakal membawa banyak massa saat mendaftar sebagai peserta Pilkada Serentak 2024.

"Untuk masyarakat mohon maaf, memang pendaftaran akan ada massa dan menyebabkan kemacetan ke masyarakat," ujar Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra Natanegara, dikantornya, Selasa, 27 Agustus 2024.

Menantang Komitmen Toleransi Pendirian Rumah Ibadah dari Calon Walikota Cilegon

Personelnya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas hingga buka tutup jalan hingga sore hari, diseluruh jalur yang akan dilalui pasangan Cawalkot Cilegon 2024. Karenanya masyarakat yang melintas di Kota Baja, diminta mencari jalur alternatif lain agar tidak terjebak kemacetan panjang.

Pihak kepolisian juga sudah berkoordinasi dengan tim pasangan calon, agar tidak membawa massa berlebih ketika mendaftar ke KPU Cilegon, agar tidak menimbulkan kemacetan panjang di jalanan.

Relawan Aje Kendor Nilai Paslon Syafrudin-Heriyanto Kuasai Materi Debat Pilkada Kota Serang 2024

Ilustrasi Pencoblosan Di TPS

Photo :
  • Viva.co.id

Pengguna jalan dan masyarakat setempat yang dilalui rombongan paslon juga dihimbau tidak terprovokasi oleh hal apapun, yang bisa membuat keributan.

Halaman Selanjutnya
img_title