Nelayan Bojonegara Bersyukur Sungai Wadas di Normalisasi PT SMI

Sungai Wadas yang di Normalisasi
Sumber :
  • Istimewa

"Tentu kami masyarakat nelayan sangat terbantu, karena kalau dangkal kita nelayan mau berangkat perahu didorong-dorong, pas pulang di tarik-tarik, sekarang Alhamdulillah perahu tidak kandas, kita kerja melaut pun jadi mudah dan enak. Jadi terimakasih banyak untuk PT SMI untuk kegiatan pengerukan dan perhatiannya kepada nelayan," ujar Asmani, Nelayan Kampung Pancoran, Bojonegara, Kamis, 25 Juli 2024.

Sosok Calon Bupati Serang Andika Hazrumy Dimata Budayawan, Pemimpin Humble dan Amanah

Untuk mempercepat proses normalisasi Sungai Wadas, perusahaan SMI mengerahkan alat berat untuk mengeruk lumpur di sepanjang aliran sungai. Sedangkan pekerjanya ikut membersihkan Daerah Aliran Sungai (DAS) serta merapihkan lumpur yang ada di garis sempadan sungai.

Jika tidak ada cuaca buruk atau kendala lainnya, pengerukan alur Sungai Wadas di targetkan selesai akhir Juli 2024. Selain sebagai jalur transportasi air para nelayan, juga kerap digunakan masyarakat untuk memancing ikan.

BPC HIPMI Kabupaten Serang Resmi Dilantik, Mariska Minta Pemda Bikin Pusat Oleh-oleh di Anyer