Mirip Gudang, Komisi III DPR RI Minta Kejagung Bangun Rumah Dinas Kejari Lebak

Kejari Lebak
Sumber :

Banten.viva.co.id –Komisi III DPR RI mendorong adanya Pembangunan rumah untuk Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Lebak. Hal tersebut agar bisa ditempati dan layak untuk dihuni.

Kejari Jakpus Terima Berkas Tahap II Kasus Gratifikasi Terpidana Ronald Tannur

Pernyataan tersebut dikatakan oleh Anggota Komisi III DPR RI dari partai PKS, Achmad Dimyati Natakusumah lewat pesan WhatsAapnya, Jumat 10 November 2023. 

“Waduh gawat, saya berjanji akan segera meminta kepada Kejaksaan Agung agar membangun rumah Dinas yang layak dan strategis untuk Kepala Kejari (Kejaksaan Negeri-red) Lebak,’’ kata Anggota Komisi III DPR RI dari dapil Lebak – Pandeglang tersebut.

Menteri Tito Apresiasi Tangerang Usai Pangkas Birokrasi PBG

Untuk diketahui, Achmad Dimyati Natakusumah juga telah berhasil mendorong terbangunnya fasilitas yang layak untuk rumah Dinas Kepala Kejaksaan Negeri Pandeglang, PTSP dan fasilitas lain yang ada di Kejaksaan Negeri Pandeglang

Sebelumnya diberitakan, Rumah Dinas Kepala Kejaskaan Negeri (Kejari) Lebak yang berada bersebelahan dengan kantor Kejari menjadi sorotan. 

Jelang Tahun Baru Bulog Focus Perhatikan Harga Beras di Pasaran, DPRD Banten Berikan Apresiasi

Hal tersebut lantaran kondisi rumah seperti gudang dan tidak layak dihuni oleh orang nomor satu di lingkungan korp Adhyaksa Lebak.

Pantauan di lokasi Kejaksaan Lebak, rumah ber ukuran 60x60 meter persegi tersebut terlihat ruangan yang sempit, tidak pula dirancang dengan baik dan telihat beberapa kendaraan roda dua maupun roda empat terparkir berjejer di depan rumah Kajari menutupi pintu masuk. 

Halaman Selanjutnya
img_title