Bonnie Triyana Raih Penghargaan Dari Jepang, Rano Karno: Anak Muda yang Inspiratif

Bonnie Triyana meraih penghargaan dari Pemerintah Jepang.
Sumber :

"Kami merasa bangga bahwa penghargaan justru datang dari Jepang.Semoga dengan saling memahami sejarah kedua bangsa, hubungan Indonesia dan Jepang akan semakin erat di masa kini dan masa depan," ujarnya. 

Antisipasi Kepergian Dumfries, Inter Milan Bidik Pemain Timnas Jepang, Lebih Hebat dari Nagatomo?

Penyerahan penghargaan tersebut dihadiri oleh Anggota Komisi X DPR RI, Rano Karno yang turut mengapresiasi penghargaan yang diberikan setiap tahunnya dari Pemerintah Jepang untuk Warga Negara Indonesia (WNI).

Menurutnya, penghargaan ini sangat baik untuk hubungan diplomatik Indonesia - Jepang sehingga dapat saling bertukar pengetahuan, kebudayaan serta bidang lainnya untuk kemajuan bangsa.

Airin Rachmi Kalahkan Rano Karno, Sufmi Dasco, Hary Tanoe Hingga Wahidin Halim di Dapil 3 Banten DPR

"Tentu ini sangat bagus karena dapat memperat hubungan Indonesia-Jepang, selain itu dapat memotivasi peran-peran masyarakat sipil untuk terus mempelajari kebudayaan, pendidikan serta bidang lainnya masing-masing negara," ujar Rano Karno.

Politisi PDI Perjuangan itu juga menilai sosok Bonnie Triyana sudah melalang buana soal sejarah sehingga layak mendapatkan penghargaan tersebut.

7 Film Drama Jepang Terbaik yang Bisa Ditonton di Netflix,Salah Satunya Berjudul 'Mother'

"Bonnie ini kan sosok anak muda yang inspiratif semoga dapat ditirukan bagi anak muda yang lain. Apalagi selain sebagai sejarawan Bonnie juga sebagai pengajar tamu di Reinwardt Academie, Universitas Seni di Amsterdam," ucapnya.

Selain Bonnie Triyana, tujuh penerima Penghargaan Reiwa ke-5 adalah Chieko Nakano (Ketua Pembina Surya Laras Jepang), Fadilah Hasim (Ketua Yayasan Semarak Pendidikan Indonesia), Fusami Ito (ketua Cross Cultural Artisan Association/CCAA), Kazuyo Suda (penerjemah), Mariko Surjanto (pendiri Himawari Kai), Urara Numazawa (penerjemah), Yasunobu Kuboki (ketua Indonesian Education Promoting Foundation/IEPF).

Halaman Selanjutnya
img_title