Jika Terpilih Jadi Walikota, Budi Rustandi Janji Akan Berantas Bank Keliling dan Berdayakan UMKM

Budi Rustandi
Sumber :

Banten.viva.co.id –Politisi Gerindra Budi Rustandi menyampaikan akan memberantas Bank Keliling dan juga memberdayakan UMKM di Kota Serang

Gudangnya Pemain Timnas Indonesia, Dewa United Pindah Kandang ke Banten Internasional Stadium

Demikian dikatakan oleh Budi Rustandi saat menyampaikan visi di kantor DPW PKB Provinsi Banten, Minggu 19 Mei 2024. 

Budi Rustandi yang maju sebagai bakal calon Walikota Serang, pada kesempatan ini mengungkapkan beberapa program unggulannya jika terpilih menjadi Walikota Serang 2024-2029.

Usai Shalat Subuh, Warga Dekat Kampus Untirta Banten Kaget Penemuan Mayat Bayi Perempuan

Budi mengaku dirinya mencatat ada beberapa program unggulan, mulai dari santunan untuk orang meninggal bagi yang kurang mampu sampai menyediakan modal hingga Rp2 juta untuk pelaku UMKM.

"Program unggulan banyak, ada santnuan untuk orang meninggal bagi keluarga yang tidk mampu, lapangan pekerjaan, pemutahiran data tiap tahun di dinsos agar penerima Bansos bener-bener tepat sasaran," kata Budi kepada awak media.

Wakil Ketua DPRD Kota Serang Farhan Aziz Dorong Kolaborasi dalam Pengelolaan Sampah Perkotaan

"Kemudian untuk memberantas bank keliling, kita berdayakan pelaku UMKM dengan menyediakan modal Rp2 juta perorang untuk mereka kita anggarkan Rp2 miliar, dan motor sampah tiap RW," lanjut Budi.

Lebih lanjut, Budi juga menyinggung soal investasi di Kota Serang. Menurut Budi, Kota Serang harus belajar dari kota-kota lain dalam memajukan kotanya.

Halaman Selanjutnya
img_title