Makna Moto Polri dan Reformasi
- Viva
Banten.Viva.co.id - Polri memiliki sejarah panjang bagi Republik Indonesia, Senin, 01 Juli 2024, genap berusia 78 tahun. Mengutip Wikipedia, Polri mempunyai moto Rastra Sewakotama, artinya Abdi Utama bagi Nusa Bangsa.
Dalam bahasa Sansekerta, Rastra berarti bangsa atau rakyat, kemudian dan sevakottama berarti pelayan terbaik, maka disimpulkan bahwa Rastra Sewakottama berarti pelayan terbaik bangsa/rakyat, dan dipahami sebagai, Polri sebagai pelayan dan abdi utama negara dan bangsa. Sebutan itu adalah Brata pertama dari Tri Brata yang diikrarkan sebagai pedoman hidup Polri sejak 1 Juli 1954.
Polri mengemban tugas memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Sesuai penjabaran tugas kepolisian pada pasal 14 Undang-undang Kepolisian Republik Indonesia.
Saat ini, pimpinan kepolisian Republik Indonesia dijabat oleh Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dengan Wakilnya Komjen Pol Agus Andrianto.