5 Tips Memilih Nama Usaha yang Menarik dan Mudah Diingat
- Google Image
Banten – Ada banyak hal yang perlu dipersiapkan dengan baik untuk membangun usaha, salah satunya nama usaha. Karena nama usaha menjadi brand atau merek usaha yang mempunyai peran penting dalam mempengaruhi citra serta minat beli. Oleh sebab itu, tips memilih nama usaha perlu untuk Anda perhatikan dengan baik.
Tips Memilih Nama Usaha
Nama usaha dibuat agar bisa menggambarkan layanan usaha, produk usaha, serta menyampaikan nilai, etika ataupun tujuan dari bisnis itu sendiri. Dengan begitu, nama usaha akan menjadi tempat pertama untuk kesan konsumen terhadap usaha tersebut.
Berikut beberapa tips dan trik memilih nama bisnis yang perlu Anda perhatikan agar dapat membantu mengembangkan usaha tersebut.
1. Pilih Nama yang Mudah Diingat dan Diucapkan
Bukan rahasia lagi jika merek atau brand yang mudah diingat akan terus ada di hati para pelanggannya. Selain itu, sebuah nama yang mudah diucapkan dan diingat akan membantu brand itu naik di pasaran.
Hal tersebut sesuai dengan studi kasus yang disampaikan oleh The Wall Street Journal yang menyebutkan bahwa konsumen akan lebih ingat nama bisnis yang mudah untuk diucapkan. Jika sudah mudah diucapkan secara otomatis akan mudah untuk diingat.