Belum Dapat Rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan, Rencana Deklarasi Cagub Banten 2024 Sudah Disiapkan

Ade Sumardi (tengah), Cawagub Banten 2024 dari PDI Perjuangan
Sumber :
  • Instagram

Banten.Viva.co.id - PDI Perjuangan mengaku optimis bakal berkoalisi dengan Golkar di Pilgub Banten 2024. Dimana, Ade Sumardi, ketua DPD nya, juga diyakini bakal dipinang oleh Airin Rachmi Diany sebagai Wagub Banten.

Majelis Abuya Muhtadi Cidahu Dukung Airin Rachmi Diany dan Andika Hazrumy di Pilkada Serentak 2024

Meski begitu, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Banten, Asep Rahmatullah mengaku, hingga kini belum ada surat rekomendasi yang dikeluarkan oleh DPP PDI Perjuangan untuk Ade Sumardi maupun Pilgub Banten 2024.

Begitupun dengan Partai Golkar, hingga Rabu, 07 Agustus 2024, belum menurunkan rekomendasi pasangan Airin Rachmi Diany.

Kecewa ke Syafrudin Diduga Jadi Alasan Subadri Kembali Bersama Golkar di Pilkada Kota Serang

Asep Rahmatullah, Sekretaris PDI Perjuangan Banten.

Photo :
  • Yandi/BantenViva

"Alhamdulillah, semua, karena kita tidak berbicara provinsi, tapi juga kabupaten kota, Insha Allah sebelum tanggal 14 itu beres (surat rekomendasi)," ujar Asep Rahmatullah, ditulis Kamis, 08 Agustus 2024.

Pilih Bupati Serang Jangan Coba-coba, Bukan Beli Jajanan Berhadiah

Mantan Ketua DPRD Banten itu meyakini Golkar dan PDI Perjuangan bisa berkoalisi di Pilgub Banten 2024. Dimana, kedua partai masing-masing memiliki jumlah kursi yang sama, yakni 14 kursi legislatif.

Namun berdasarkan perolehan suara partai, Golkar yang berhak menduduki kursi Ketua DPRD Banten periode 2024-2029.

Halaman Selanjutnya
img_title