Peta Politik 2024 Kian Dinamis, Elektabilitas Prabowo Gibran Meningkat, Potensi Menang Satu Putaran

Prabowo Gibran
Sumber :

Banten.viva.co.id–Jelang debat capres-cawapres perdana yang digelar hari ini, Selasa, 12 Desember 2023, pergeseran pemilih di antara tiga kandidat pilpres kian dinamis.

Memantau Restu Kaesang Pangarep dan Bersaing Dengan Iti Octavia Jayabaya di Pilgub Banten 2024

Khusus untuk basis pemilih Jokowi - Ma'ruf Amin di Pilpres 2019, justru banyak beralih ke pasangan Prabowo - Gibran.

Sementara pasangan Ganjar - Mahfud MD kian tergerus. Melihat hal ini, pasangan Prabowo-Gibran mendapat keuntungan 'Jokowi Effect' dalam perolehan elektabilitas. 

Badko HMI Jabodetabeka-Banten Apresiasi Kebijakan Jokowi Jadikan PIK dan BSD PSN Baru

Direktur Executive Partner Politik Indonesia AB Solissa mengatakan, mencermati sejumlah hasil rilis dari berbagai lembaga survei menunjukkan pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka mengalami tren kenaikan yang cukup signifikan.

Menurut Solissa jika tren kenaikan elektabilitas itu stabil hingga hari pencoblosan di 14 Februari 2024 mendatang, Prabowo - Gibran dapat memenangkan Pilpres dalam satu putaran.

Elit PDI Perjuangan; Jokowi Sudah Berseberangan

“Kalau melihat tren dari rilis survei dari berbagai lembaga survei yang baru-baru ini, apabila terus stabil elektabilitas Prabowo – Gibran ini mengalami kenaikan sedangkan lawannya seperti Ganjar dan Anies yang cukup jauh tertinggal, potensi menang satu putaran bagi Prabowo – Gibran bisa saja terjadi,” ujar Solissa, Selasa 12 Desember 2023. 

Solissa mencontohkan perbandingan survei dari Indikator Politik Indonesia pada akhir bulan Oktober hingga awal Desember 2023, elektabilitas Prabowo – Gibran terus mengalami kenaikan dari 39,7 persen menjadi 45,8 persen. 

Halaman Selanjutnya
img_title