Berjarak 102 KM ke Ibukota Jakarta, Wisata Saung Biru Gunung Karang Pandeglang Punya View Keren

Wisata Saung Biru Gunung Karang Pandeglang
Sumber :

Gunung Karang menjadi destinasi wisata ziarah favorit di Banten. Sejak terbentuknya Provinsi Banten, pemerintah setempat menggalakan promosi wisata dan menjadikannya salah satu objek wisata yang diharapkan mampu menarik wisatawan.

Kurang dari 24 Jam, Polisi Tangkap 2 Pelaku Curanmor dan 3 Orang Penadah di Pandeglang

Salah satunya wisata suang biru Gunung Karang Pandeglang. Lokasiny di jalan gunung Karang, Kampung Cigentur, Kecamatan Cadasari, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Destinasi ini mempunyai banyak spot foto yang instagramable dengan menghadirkan pemandangan alam yang menakjubkan, saat kamu berkunjung jangan lupa untuk berfoto disini.

Pastikan Akan Berpasangan di Pilkada Pandeglang, Fitron-Diana Berharap Dapat 'Restu' dari PDIP

Objek wisata Saung Biru Gunung Karang itu sangat populer di kalangan anak muda. Objek wisata ini memiliki pemandangan yang menakjubkan ditambah dengan udara yang sejuk membuat pengalaman wisata semakin indah, apalagi jika berkunjung bersama keluarga atau pasangan yang membuat suasana menjadi lebih romantis.

Karena tempatnya yang indah membuat banyak wisatawan yang berkunjung ke sini, terutama saat akhir pekan atau hari libur tiba.

Maju Pilkada Pandeglang, Ratu Anita Sangadiah Daftar ke Nasdem, Berkas Dinyatakan Lengkap

Para wisatawan tertarik dengan pesona pemandangan alam yang luas dari Gunung Karang. Dari atas ketinggian wisatawan bisa melihat 3 kota sekaligus yang cocok dijadikan sebagai latar untuk berfoto.

Biaya untuk berwisata di Saung Biru Gunung Karang juga tidak membuat kantong bolong, pengunjung hanya dikenal tiket masuk sebesar Rp 10 ribu dan parkir Rp 5 ribu.