Timnas Indonesia Kejar Final Piala Asia U23
- PSSI
Banten.Viva.co.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyambangi ruang ganti Pemain Timnas Indonesia, usai berhasil mengusir Korea Selatan dari Piala Asia U23.
Saat sampai di pintu masuk ruang ganti pemain Timnas Indonesia, Erick Tohir dan pelatih Shin Tae Yong berpelukan dengan erat. Nampak senyum mengembang dari bibir keduanya. Raut kebahagiaan terpancar dari wajah mereka.
Hingga akhirnya masuk ke ruang ganti, Erick bersama sejumlah pemain Timnas Indonesia duduk jongkok sembari meneriakkan kebahagiaan mereka, berhasil lolos dari fase hidup mati di Piala Asia U23 dan masuk ke semifinal.
Erick menanyakan ke seluruh pemain Timnas Indonesia, apakah mereka merasa lelah atau tidak, kemudian dijawab tidak ada rasa lelah bagi Garuda Muda.
"Capek?" ujar Erick. Kemudian dijawab, "Tidak!!" oleh pemain Timnas Indonesia. Pertanyaan dan jawaban itu terus berulang berkali-kali.
Kemudian Erick Thohir menanyakan ke seluruh pemain Timnas Indonesia, "satu kali lagi?".
Dijawab pemain Timnas Indonesia, "tidak!!".
Pertanyaan lainnya juga datang dari Ketua PSSI itu, "dua kali lagi?"
Dijawab oleh Garuda Muda, "iya, dua, dua!!"
"Satu game lagi sudah kunci ke olimpiade. Kalau dua game kita juaranya. Ayo!!!" Ujar Erick Thohir.
Usai menyapa pemain Timnas Indonesia, Erick Thohir menjalani seluruh pemain, pelatih hingga official yang telah bekerja keras dan gotong royong membawa Indonesia melakukan ke semifinal Piala Asia U23.
Dalam keterangan unggahannya di Instagram, Erick Thohir memberi semangat ke seluruh pemain, official hingga pelatih Timnas Indonesia.
"Kita sudah sampai semifinal dan selangkah lagi bisa tampil di Olimpiade. Ayo kita lanjutkan perjuangan ini. Semangat Garuda Muda," tulis Erick Thohir.