Tren Kitchen Sink 2025 Inspirasi Christian Sugiono bersama Germany Brilliant
- Sherly/viva
Banten VIVA - Dapur merupakan salah satu ruang penting dalam sebuah rumah. Di mana, dapur menjadi tempat yang sering dikunjungi anggota keluarga, entah itu untuk memasak, menyimpan makanan, ataupun bercengkrama dengan keluarga.
Melihat ini, dapur pun harus didesain senyaman mungkin bagi penghuni rumah, baik itu dari tata letak peralatan dapur, warna, hingga fungsi dari setiap ornamennya.
Christian Sugiono, aktor ternama Indonesia berdarah Jerman ini pun membagikan tren desain akan menjadi favorit di tahun 2025.
Di mana, ia yang juga bekerjasama dengan Germany Brilliant (GB) produsen perlengkapan kamar mandi dan dapur, memberikan beberapa hal yang diperlukan dalam sebuah dapur.
Salah satunya kitchen sink atau meja cuci piring. Suami dari Titi Kamal ini pun menyebutkan, di tahun 2025, konsumen akan lebih banyak memilih ornamen dapur yang multifungsi atau terkonsentrasi dalam satu tempat.
"Kita melihatnya untuk konsumen muda, banyak teman saya yang tinggal sendiri di apartemen, yang tidak punya asisten rumah tangga dan kitchen sink yang dihadirkan oleh GB menjadi solusinya. Di mana, dalam satu tempat sudah banyak fitur untuk melakukan aktivitas dapur, seperti mencuci piring, mencuci buah dan sayur," katanya di Okabe Gallery, Alam Sutera, Tangerang, Sabtu, 22 Februari 2025.
Kitchen sink tersebut pun memiliki banyak fitur pengaturan air, seperti bisa deras maupun lembut dengan 3 mode semprot air, temperatur air bisa diatur, ada pencuci gelas otomatis, dan tempat sabun.