Cagub Banten 2024 Airin Rachmi Diany Bicara Kesehatan di Tangerang Selatan

Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi di KPU Banten.
Sumber :
  • Yandi/BantenViva

Banten.Viva.co.id - Berkampanye di lima lokasi Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Cagub Banten 2024, Airin Rachmi Diany, menyampaikan jaminan kesehatan gratis sebagai salah satu programnya.

Pemenang Pilgub Banten 2024 Bakal Diumumkan KPU Pekan Ini

Kedatangan Airin Rachmi Diany pada Rabu, 25 September 2024 itu, disambut antusias warga yang sudah rindu dengan kepemimpinan 10 tahunnya.

"Dengan UHC, nanti masyarakat luas akan mendapat fasilitas kesehatan gratis bagi yang membutuhkan," ujar Airin Rachmi Diany, ditulis Kamis, 26 September 2024.

DPRD Minta Gubernur Banten yang Baru Fokus ke UMKM dan Ketahanan Pangan

Ketika pertama memimpin Tangsel pada tahun 2011, Airin mengaku harus bekerja di kantor kecamatan yang belum refresentatif. Sebagai daerah otonom baru yang terpisah dari Kabupaten Tangerang, Airin harus mampu membuat skala prioritas pembangunan. 

Airin bercerita bahwa mimpinya kedepan sebagai Gubernur Banten adalah pelayanan kesehatan yang bisa di rasakan seluruh lapisan masyarakat.

Perolehan Suara Lengkap Pilgub Banten 2024 di Delapan Kabupaten dan Kota

Dirinya bercerita saat awan memimpin Kota Tangsel, pelayanan kesehatan gratis hanya dengan kartu tanda penduduk (KTP) di rumah sakit umum milik Pemkot Tangsel. Seiring program jaminan kesehatan nasional (JKN), program ini kemudian diintegrasikan ke dalam kepesertaan BPJS Kesehatan

Pasangan Airin - Ade dapat nomor urut 1.

Photo :
  • ahifni
Halaman Selanjutnya
img_title