Nomor Urut Satu, Paslon Robinsar-Fajar Siap Bertarung di Pilkada Cilegon 2024

Paslon Robinsar-Fajar Dapat Nomor Urut 1.
Sumber :
  • Istimewa

Banten.Viva.co.id - Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon, Robinsar dan Fajar Hadi Prabowo resmi mendapatkan nomor urut satu dalam pengundian Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Cilegon 2024.

Pleno Cagub Banten 2024 Dimulai, Berikut Hasil Perhitungan Suara di Kabupaten dan Kota

"Insyaallah semua nomor baik, apalagi nomor satu. Lailahaillallah Muhammadarrasulullah. Semoga nomor yang kita dapat membawa kemenangan, menjadikan Robin-Fajar nomor urut satu dalam suara terbanyak," kata Robinsar, di KPU Cilegon, Senin, 23 September 2024.

Robinsar berharap dalam kontestasi Pilkada Cilegon 2024 seluruh paslon dan stakeholder dapat menjaga kekompakkan serta berkompetisi dengan baik.

Belum Ditetapkan Pemenang oleh KPU, Pasangan Budi Agis Sudah Rapat dengan Bappeda, Ada Apa?

"Karena saya yakin semua calon punya satu niatan yang sama dan baik untuk membangun Cilegon. Saya harap bisa saling menjaga kekompakkan, keguyuban, kita bangun dan berkompetisi dengan baik," lanjut Robinsar.

Sementara Fajar, meyakini penyelenggaraan demokrasi di Kota Cilegon, Banten, dapat berjalan baik. Sehingga tujuan untuk memperbaiki dan menyejahterakan masyarakat dapat tercapai.

Quick Count Indikator Politik Indonesia di Pilkada Cilegon 2024, Robinsar-Fajar Menang 51 persen

"Ini satu tujuan memperbaiki dan menyejahterakan Cilegon. Saya yakin dan mudah-mudahan penyelenggaraan demokrasi berjalan baik, karena masyarakat sudah dewasa dan kami menghargai pesta demokrasi itu," jelas Fajar.

Perlu diketahui bahwa paslon Robinsar-Fajar didukung banyak partai politik, seperti Golkar, PPP, Demokrat, PDIP, Gelora, Partai Buruh, Partai Umat dan Perindo.