Jaga Keamanan Serta Kedamaian Nataru dan Pemilu 2024, Polisi dan Ulama Gelar Istighosah

Istighosah di Polresta Serkot
Sumber :
  • Yandi/BantenViva

Banten.Viva.co.id - Demi menjaga keamanan dan kedamaian selama nataru hingga Pemilu 2024, Polresta Serkot menggelar tablig Akbar dan istighosah di halamannya.

Bawaslu Banten Buka Rekrutmen Panwascam untuk Pilkada 2024, Begini Caranya!

Ribuan santri dari 366 pondok pesantren (ponpes), beserta ulama, kyai, tokoh masyarakat, padepokan silat, hingga komunitas, ikut berdoa di halaman Mapolresta Serkot.

"Kegiatan ini kami mengajak kepada semua elemen masyarakat mulai dari kyai, ustad dan pimpinan ponpes. Kami membuka doa sebelum anggota kami melakukan pengamanan nataru yang mulai 22 Desember 2023 dan nanti di lanjut pengamanan Pemilu 2024," ujar Kombes Pol Sofwan Hermanto, Kapolresta Serkot, dilokasi, Kamis, 21 Desember 2023.

Pantauan Arus Lalu Lintas Jalur Alternatif Menuju Anyer dan Carita

Pimpinan ponpes Darul Qaromal'ula, Kota Serang, Banten, mengatakan bahwa kyai, ulama dan santri di Banten siap melaksanakan kerjasama untuk menjaga kondusifitas Kota Serang jelang Nataru dan Pemilu 2024.

"Pesan kami mewakili kyai ulama santri untuk terciptanya Banten aman tentram, jaga stabilitas dan keamanan juga jaga persaudaraan, jaga NKRI," tegasnya.

Destinasi Wisata Favorit di Kabupaten Serang, Menyegarkan Pikiran dan Mata

Ditempat yang sama, H. M. Alvi Ruzabady Pimpinan Ponpes Bismillah, yang juga Ketua Banser Kabupaten Serang, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Polresta Serang Kota menjelang Nataru dan Pemilu 2024.

"Ini rangkaian luar biasa polisi dan ormas, kami sebagai ormas bisa bersama polisi menjaga stabilitas dan keamanan di kota dan kabupaten Serang," tutupnya.