Lowongan Kerja Pramugari Dan Pramugara Lion Air Group
Tahapan pendaftaran dan seleksi berlangsung secara gratis dan langsung datang ke lokasi. Persiapkan berkas lengkap dan pastikan mengakses link https://bit.ly/SEPLAGFA , untuk surat pernyataan orang tua/wali melalui https://bit.ly/SuratPernyataanFA . Kelengkapan fisik surat pernyataan ini sangat penting dalam mendukung kelancaran proses rekrutmen.
Untuk informasi lebih lanjut, bisa mengikuti akun resmi Instagram @recruitmentlionairgroup atau menghubungi tim recruitment melalui e-mail awak kabin (pramugari dan pramugara) di recruitment.fa@lionair.co.id.
"Jika pelamar memiliki informasi atau indikasi tindakan penipuan yang terkait tahapan seleksi atau penerimaan yang tidak transparan, segera laporkan kepada tim rekrutmen Lion Air Group pada jam operasional Senin-Jumat, mulai pukul 08.00 - 17.00 WIB melalui alamat email pengaduanhr@lionairgroup.com atau menghubungi nomor telepon 0811 1967 895 (WhatsApp Text Only)," terangnya.
Berikut kualifikasi calon pramugari dan pramugara belum berpengalaman (Initial Flight Attendant):
1) Kewarganegaraan Indonesia, dengan usia laki-laki 18-30 tahun dan wanita 18-28 tahun.
2) Tinggi badan minimal: laki-laki 170 cm dan 158 cm untuk wanita, dengan berat badan proporsional.