Pernah Tolak Bela Timnas Indonesia, Kini Emil Audero Tidak Ikut Rapat Naturalisasi Bersama DPR RI

Ayah Emil Audero, Edi Mulyadi
Sumber :
  • Nett

Banten.Viva.co.id - Pernah tolak bela Timnas Indonesia sebagai kiper, kini Emil Audero tidak ikut rapah naturalisasi bersama DPR RI. Dua pemain lainnya sangat antusias, meski hadir melalui zoom meeting.

Elkan Baggott Tolak Gabung Timnas Indonesia Usia Dipanggil Patrick Kluivert, Berikut Alasannya

 

Setidaknya ada tiga calon pemain naturalisasi yang mengikuti rapat bersama DPR RI pada Rabu, 05 Maret 2025, yakni Joey Palupessy, Emil Audero dan Dean James. Ketiganya menjalani raker untuk membahas pemberian rekomendasi kewarganegaraan RI.

Doa Bersama untuk Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

 

Dalam rapat pemberian rekomendasi kewarganegaraan RI itu, hanya diikuti oleh Joey Palupessy dan Dean James hadir langsung melalui Zoom Meeting.

PSSI Rekrut Jordi Cruyff untuk Tarik Minat Pemain Naturalisasi? Ini Penjelasan Erick Thohir

 

Berbeda dengan Emil Audero yang pernah menolak membela Skuad Garuda, karena kala itu lebih memilih membela Timnas Italia

Pemain Timnas Indonesia dan Bendera Merah Putih.

Photo :
  • FIFA.com

Emil Audero tidak ikut rapat pemberian rekomendasi kewarganegaraan RI, baik secara langsung ke gedung DPR RI maupun melalui zoom meeting. Dirinya beralasan sedang latihan bersama Palermo.

 

Joey Palupessy dan Dean James pun ditanya soal akan bergabung bersama Timnas Indonesia. Dirinya menjawab dengan senyum lebar dan mengaku bangga bisa memperkuat Skuad Garuda.

 

"Ini adalah kebanggaan yang besar menjadi bagian dari negara ini dan Timnas Indonesia, tentu saja. Saya berterima kasih karena sudah memberikan kerja kerasnya untuk saya, saya mengapresiasi tinggi kerja," kata Joey Palupessy.

 

Joey mengaku sudah tidak sabar mengenakan seragam merah putih dengan lambang Garuda di dada, serta menyanyikan lagu Indonesia Raya di stadion bersama seluruh pemain Timnas Indonesia, official, hingga suporter.

Momen Emil Audero bertemu Erick Thohir

Photo :
  • Istimewa

"Saya berharap bisa segera debut bersama Timnas Indonesia, ini akan sangat berharga bukan hanya bagi saya tapi juga bagi keluarga saya," kata Joey Palupessy.

 

Ketiga pemain ini pun diproyeksi untuk debut di bulan Maret ketika Timnas Indonesia tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

 

Di sisi lain, pemain Sheffield Wednesday ini mengaku bangga akan membela negara dimana kakek dan neneknya lahir. Seperti diketahui Joey Palupessy memiliki darah Indonesia dari keturunan ayahnya dimana kakek dan neneknya lahir di Maluku Utara.

 

"Saya bangga bisa membela negara dimana kakek dan nenek saya lahir, saya merasa sambutan hangat dan dalam lubuk hati saya saya harus membalasnya," kata Joey Palupessy.

 

 

 

Artikel ini sudah tayang di tvonenews.com dengan judul Joey Palupessy Bangga Bisa Bela Timnas Indonesia, Keinginan Ini Keluar dari Hati Saya