Sem Steijn, Bintang Muda FC Twente yang Jadi Perbincangan di Indonesia, Akan Bela Timnas ?

Sem Steijn
Sumber :
  • Transfermarkt

“Sem Steijn tidak memiliki darah Indonesia. Ayahnya, Mauri Steijn, adalah mantan pesepakbola asal Belanda, dan ibunya, Kristella Ernest, juga merupakan orang Belanda asli,” jelas Yussa.

Sebut Timnas Indonesia Tidak Pantas Lolos Piala Dunia, Bung Towel Beri Klarfikasi

Meskipun begitu, ketertarikan fans Indonesia pada Steijn cukup kuat, terutama karena talenta yang ia miliki dan potensi kontribusinya bagi skuad Garuda. 

Beberapa penggemar berharap ada kemungkinan Steijn bisa bergabung dengan Timnas, meski hal itu memerlukan proses yang panjang dan pertimbangan matang dari pihak federasi sepak bola Indonesia.

Bung Towel Sebut Timnas Indonesia U17 Tidak Layak Main di Piala Dunia

Dalam beberapa tahun terakhir, Indonesia telah menaturalisasi sejumlah pemain untuk memperkuat tim nasional. 

Namun, untuk Sem Steijn, proses ini mungkin lebih sulit karena tidak adanya ikatan darah atau hubungan kultural dengan Indonesia. 

Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026, Prabowo Siapkan Bonus Besar

Selain itu, adanya aturan ketat mengenai naturalisasi pemain di FIFA juga menjadi kendala tersendiri.

Di sisi lain, Steijn kini tengah menikmati masa keemasannya di Eredivisie. 

Halaman Selanjutnya
img_title