Prabowo Sindir Politisi yang Suka ’Lompat-lompat’ Partai: Belum Tentu Bermanfaat!

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Sumber :
  • YouTube/ Gerindra TV

Banten.viva.co.id – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyindir politisi yang suka pindah-pindah dari partai yang satu ke partai yang lainnya.

IPW dan TPDI Apresiasi Langkah KPK Usut Dugaan Korupsi Rp138 Miliar di Mahkamah Agung

Sindiran Prabowo tersebut disampaikan saat Konsolidasi Zona III Pileg dan Pilpres Partai Bulan Bintang (PBB) di Padang, Sumatera Barat.

“Anda harus masuk kubangan yang kotor, untuk nyeberang mencapai kebaikan, kebenaran dan keadilan, tapi jangan Anda masuk kubangan kotor dan terus dalam kotoran itu,” kata Prabowo dikutip dari YouTube Gerindra TV, Minggu 10 September 2023.

DPP NCW Optimis Kepemimpinan Prabowo-Gibran Akan Tegas Basmi Korupsi

Prabowo pun memberikan peringatan kepada para politisi yang sering pindah-pindah partai, bahwa belum tentu kepindahannya itu bermanfaat.

“Hati-hati kalau banyak lompat-lompat, belum tentu lompat itu bermanfaat, karena rakyat akan menilai, hatinya tidak bisa dibohongi,” ujarnya.

Laga Lawan Jepang, Presiden Prabowo Diharapkan Bisa Hadir Di SUGBK untuk Berikan....

Selain itu, Prabowo juga menegaskan bahwa pencalonannya sebagai bakal calon presiden merupakan bentuk kecintaan dirinya terhadap tanah air.

“Memang kewajiban seorang patriot yang cinta tanah air adalah untuk berbakti dan mengabdi sampai nafas terakhir,” katanya.

“Sehingga saya merasa besar hati dengan dorongan dan kepercayaan yang diberikan, untuk mengabdi sebagai Presiden 2024-2029,” pungkasnya.(*)