Asyik, Bansos PKH dan BPNT November-Desember 2024 Cair? Cek Jadwal Pencairannya Disini

Bansos PKH dan BPNT
Sumber :

Banten.viva.co.id –Pencairan bantuan sosial (Bansos) dari Kementerian Sosial untuk program PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non-Tunai) periode November-Desember 2024 menjadi kabar yang paling dinantikan masyarakat. 

KJP Plus November 2024 Kapan Cair? Tanggal Berapa Masuk Rekening, Ini Info Lengkap Jadwal dan Pencairannya

Nama-nama penerima manfaat sudah melalui tahap verifikasi dan validasi. Saat ini, proses pencairan masuk ke tahap persiapan dokumen SP2D (Surat Perintah Pencairan Dana).

Bansos PKH dan BPNT untuk alokasi November-Desember diperkirakan cair di pekan terakhir November. Proses verifikasi rekening sudah dimulai sejak pertengahan bulan. 

Geger KJP Plus November 2024 Cair? Simak Bocoran Tanggal dan Info Pentingnya, Bantuan Rp450 Ribu

Menteri Sosial, Saifullah Yusuf, menegaskan bahwa bantuan yang bersumber dari APBN tetap berjalan, meskipun ada penundaan sementara bantuan dari APBD menjelang Pilkada.

“Kalau kondisi darurat, bantuan tetap disalurkan. Tetapi untuk bantuan rutin dari APBD memang ada penghentian sementara,” jelas Saifullah.

KJP Plus November 2024 Cair Minggu Ini? Jangan Langgar Aturan, Dana Bisa Hilang!

Artinya, masyarakat penerima PKH dan BPNT bisa tenang karena bantuan dari APBN tetap berjalan sesuai jadwal. 

Sementara itu, proses verifikasi dan pengecekan rekening untuk memastikan kelancaran transfer masih berlangsung. Biasanya, proses ini membutuhkan waktu sekitar 1-2 minggu.

Untuk memastikan status penerimaan Bansos, penerima manfaat dapat mengecek melalui aplikasi atau situs resmi. Berikut caranya:

1. Masuk ke aplikasi SIKS-NG atau situs resmi Kementerian Sosial.

2. Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK).

3. Pilih program bantuan, misalnya PKH atau BPNT.

4. Sistem akan menampilkan status penerima dan rincian dana yang tersedia.

Jika data Anda tidak terdaftar, segera hubungi dinas sosial setempat untuk klarifikasi.

Bansos yang bersumber dari APBN, termasuk PKH dan BPNT, telah memasuki tahap triwulan keempat untuk alokasi Oktober, November, dan Desember. Berikut rinciannya:

- PKH November-Desember: Proses verifikasi rekening hampir selesai. Setelah proses SP2D diterbitkan, dana akan ditransfer ke rekening KKS penerima.

- BPNT November-Desember: Tahap pengecekan rekening sudah rampung sejak pertengahan November. 

Penerima BPNT juga sudah mulai mencairkan bantuan untuk alokasi sebelumnya yakni pada bulan September-Oktober.

Bagi penerima baru yang lolos validasi, dana bantuan akan langsung ditransfer ke rekening KKS mereka.

Menjelang Pilkada serentak pada 27 November 2024, Kementerian Dalam Negeri mengeluarkan kebijakan penghentian sementara Bansos yang bersumber dari APBD. 

Namun, pengecualian diberikan untuk wilayah terdampak bencana, seperti di Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Bantuan sosial dari APBD ditunda untuk menghindari penyalahgunaan menjelang pemilu. Tapi bantuan dari APBN tetap berjalan,” tegas Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. 

Demikian tadi ulasan lengkap mengenai jadwal pencairan Bansos PKH dan BPNT November Desember 2024.