Menteri Perhubungan Lakukan Ramp Check Jelang Arus Mudik 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan ramp check pesawat
Sumber :
  • Sherly / viva

Banten VIVA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan ramp check pada sejumlah armada pesawat di Terminal 3 dan 2, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat, 29 Maret 2024.

Arus Balik Mudik, Pergerakan Penumpang di Bandara Soetta Meningkat

Ramp check dilakukan ada dua pesawat milik maskapai Garuda Indonesia dan Lion Grup, yang mana guna memastikan keamanan dan kelancaran dalam angkutan mudik lebaran 2024.

"Kami sudah lakukan ramp check pada dua maskapai Garuda dan Lion Air. Lalu kita juga melakukan rapat koordinasi terkait dengan kesiapan arus mudik lebaran 2024. Pada ramp check ini kota pastikan agar armada betul-betul laik untuk membawa para pemudik," katanya.

Kepadatan Arus Balik Mudik di Jalur Darat, Menhub Minta Pemudik Pulang Besok Hari

Dari hasil koordinasi baik dengan pengelola Bandara Soekarno-Hatta, serta operator maskapai, diketahui fakta bila masyarakat yang akan memanfaatkan periode mudik dengan pulang kampung atau berlibur, telah melakukan pemesanan tiket untuk H-4 dan H-3 lebaran.

"Terjadi suatu fakta dari pemesan tiket, yakni terjadi pergerakan cukup tinggi pada H-4 dan tertinggi H-3," ujarnya.

Masuk Arus Balik Mudik Lebaran, 129 Ribu Penumpang Lintasi Bandara Soetta

Alhasil, untuk mencegah terjadinya penumpukan pada H-4 dan H-3, operator maskapai diminta untuk memberikan potongan harga atau promo khusus ke berbagai tujuan.

"Atas dasar itu, maka kami selaku regulator dan tadi sudah dibahas dengan operator untuk melakukan penerbangan-penerbangan dari H-10 sampai ke H-5, agar bisa dapat diskon atau sebagainya, karena pada saat H-4 itu bisa sangat ramai sekali," ungkapnya.