Tegas, PKB Banten Pecat Calegnya yang Membelot Dukung Prabowo-Gibran, Tak Ada Keringanan

Pengurus Teras PKB sekaligus caleg dukung Prabowo Gibran
Sumber :

Diterangkan Fauzi, kedua caleg yang dipecat yakni caleg DPRD Banten Enung Nurhayati dan caleg DPRD Kabupaten Pandeglang Euis Rahmawati. 

Laksanakan Program Presiden, Bulog Jemput Gabah Petani dengan Harga Fantastis

Sementara satu caleg DPRD Kabupaten Pandeglang Eni Suheni memilih taat terhadap keputusan partai.

"Kita sudah punya bukti-bukti dari informasi dan keduanya sudah dipanggil, dan menolak ikut keputusan partai. Ada Enung sama Euis, yang satu lagi sudah membuat fakta integritas akan taat pada keputusan partai," ujarnya.

Jelang Pelantikan, Wali dan Wakil Walikota Tangerang Terpilih Ikuti Tes Kesehatan

Untuk itu, diakui Fauzi, pihaknya menyerahkan sepenuhnya keputusan akan nasib kedua caleg tersebut usai dipecat sebagai kader PKB disaat proses pencoblosan bakal berlangsung dalam beberapa hari ke depan.

"Itu keputusan KPU seperti apa kalau mereka (Enung dan Euis) sudah kehilangan statusnya sebagai anggota PKB," kata Fauzi.

Berburu Bus Basuri, Anak 6 Tahun di Banten Tewas Terlindas

Meski begitu, ia memastikan pemecatan terhadap kedua caleg tersebut tidak akan mempengaruhi suara PKB maupun suara Anies - Cak Imin di Kabupaten Pandeglang.

"Tapi tidak mempengaruhi apapun, baik kerja-kerja caleg maupun kerja-kerja Pilpres. Dua caleg ini tidak punya pengaruh terhadap elektoral PKB di Pandeglang, atas nama Enung di 2019 itu juga caleg, dan suaranya cuma 2 ribu suara," jelas Fauzi.

Halaman Selanjutnya
img_title