Sentil Bappeda, Pj Wali Kota Serang Minta Pembuatan RKPD 2025 Harus Lebih Fokus dan Konsisten

PJ Walikota Serang Yedi Rahmat
Sumber :

Banten.viva.co.id –Sentil Bappeda, PJ Walikota Serang Yedi Rahmat meminta untuk pembuatan RKPD 2025 harus lebih fokus dan konsisten. 

Kabar Gembira, Pekerja di Kota Serang Bisa Dapat THR Meski Baru Satu Bulan Masuk Kerja

Demikian dikatakan PJ Walikota Serang Yedi Rahmat saat hadir dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Taktakan

Kegiatan Musrenbang tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan Pemerintah Kota Serang.

Jelang Hari Raya Idul Fitri, Masyarakat Kota Serang Borong sembako dan Tukarkan Uang Baru

Musrenbang digelar dalam rangka mengevaluasi sekaligus merencanakan beberapa program pemerintah daerah yang dihasilkan dari aspirasi masyarakat hingga kepada penyesuaian program Pemerintah.

Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmat mengatakan, dalam pembuatan perencanaan kerja pemerintah daerah 2025 mendatang, Bappeda Kota Serang sebagai badan perencana harus lebih fokus dan konsisten dari berbagai sisi pembangunan dan pengembangan.

Dua Tempat Hiburan Malam (THM) di Kota Serang Dibongkar, Target Berikutnya THM di Ramayana

“Kami menyarankan kepada kepala Bappeda untuk kedepan RKPD Tahun 2025 agar konsisten baik dari sisi perencanaan dan penganggaran,” Kata Yedi.

“Mudah-mudahan APBD di 2025 bisa bagus untuk pelaksanaan program dan kegiatan kecamatan se-kota serang,” imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
img_title