Wakil Walikota Cilegon Fajar Hadi Prabowo, Wakafkan Gaji untuk Dunia Pendidikan dan Kesehatan

Wakil Walikota Cilegon, Fajar Hadi Prabowo di SMP Muhammadiyah.
Sumber :
  • Istimewa

Banten.Viva.co.id - Wakil Walikota Cilegon, Fajar Hadi Prabowo mewakafkan gajinya untuk dunia pendidikan. Perdana, dia menyerahkannya ke SMP Muhammadiyah, karena melihat kebutuhan siswa dan persyaratan yang sudah lengkap.

Gubernur Banten Andra Soni Cari Bakwan untuk Buka Puasa

Fajar Hadi Prabowo sendiri berjanji saat kampanye, akan mewakafkan pendapatannya bagi dunia pendidikan dan kesehatan. Karenanya, janji itu harus dia tepati.

Pelajar Cilegon Diberi Pemahaman Memilah Sampah.

Photo :
  • Istimewa
Quick Count Indikator Politik Indonesia di Pilkada Cilegon 2024, Robinsar-Fajar Menang 51 persen

"Saat kampanye saya janji jika diberikan mandat oleh masyarakat, maka akan saya wakafkan pendapatan untuk kepentingan pendidikan dan kesehatan. Perdana di sini. Karena kebetulan saat lihat datanya lengkap terkait tunggakannya berapa, muridnya siapa saja," kata Fajar, di SMP Muhammadiyah Kota Cilegon, Banten, pada Selasa, 25 Maret 2025.

Orang nomor dua di Cilegon ini pun mengaku akan mewakafkan pendapatannya secara rutin setiap bulan. Tak hanya bagi murid, para guru terutama honorer juga akan diberikan wakaf pendapatan Fajar sebagai Wakil Walikota Cilegon.

Puluhan Ribu Massa Padati Kampanye Akbar Robinsar - Fajar Hadi Prabowo

Pelajar tangerang

Photo :
  • Sherly/viva

"Sebagai janji saya kepada masyarakat, ini saya lakukan setiap bulan. Saya harus bisa bermanfaat bagi masyarakat, tidak hanya murid tapi juga bantuan untuk guru ke depan," jelasnya.