Mengenal Batik Dodot Iro Asal Tuban, Lebih Tua Dari Majapahit

Batik Dodotiro Asal Tuban, Jawa Timur. (Sumber: Pemprov Banten).
Sumber :

BantenBatik Dodot Iro asal Tuban, Jawa Timur (Jatim), usianya lebih tua dibandingkan batik Majapahit yang menjadi referensi batik Yogyakarta dan Solo. Batik Dodot Iro masih dibuat secara tradisional dan menggunakan motif klasik. Bahkan, masih menggunakan pewarnaan alami dalam pembuatannya.

Baca Jugahttps://banten.viva.co.id/berita/700-presiden-jokowi-bagikan-bantuan-beras-di-kota-cilegon

"Dalam sejarah Jawi Wetan, ternyata batik dari Tuban itu lebih tua dari Majapahit. Sementara batik Mojopahit adalah referensi batik Yogja dan batik Solo. Jadi kalau ada warna, rata-rata tidak ada warna kimia," ujar Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur, Rabu, 13 September 2023.

Batik asal Tuban, Jawa Timur itu memiliki berbagai motif, seperti daun labu yang menggambarkan kemakmuran, kesederhanaan dan kerukunan. Kemudian motif burung Hong atau motif keagungan yang menjadi suatu pengharapan.

Kemudian motif Gringsing yang memiliki kekuatan magis sebagai penyembuh suatu penyakit, hingga motif Sido Mukti.

Baca Jugahttps://banten.viva.co.id/berita/684-padamkan-kebakaran-gunung-bromo-pemprov-jatim-minta-tambahan-helikopter

"Anak-anak muda itu disana membatiknya sudah tidak ada lukisan, jadi dia melukis saja, berjalan begitu, tapi jadinya simetris," terangnya.