Konfercab IV NU Kota Serang: Bangun Sinergi untuk Tantangan Zaman dan Penguatan NKRI
Banten.viva.co.id– Nahdlatul Ulama (NU) Kota Serang melangsungkan Konferensi Cabang (Konfercab) IV di Kota Serang, Sabtu, 24 Agustus 2024.
Sebagai informasi, Konfercab menjadi amanat organisasi NU sebagai sarana evaluasi kinerja kepengurusan lima tahunan.
Konfercab NU Kota Serang juga merupakan sarana untuk menentukan langkah atau program organisasi selama lima tahun ke depan.
Diketahui ada tiga komisi yang dibahas dalam Konfercab, yakni keorganisasian dan program kerja, bahtsul masail diniyah, dan rekomendasi internal dan eksternal.
Adapun tujuan kegiatan ini dilaksanakan meliputi diantaranya ialah untuk meneguhkan komitmen bersama dan perjuangan menjemput abad kedua NU.
Kemudian, membahas dan menetapkan kebijakan organisasi Program kerja pengurus cabang NU Kota Serang, masa khidmat 2018- 2023.
Selanjutnya menetapakan dan memililih Rais Syuriah berdasarkan Ahlul Halli wal ‘Aqdi (AHWA) dan memilih serta menetapkan Ketua Tanfidziyah PC NU Kota Serang Masa Khidmat 2024-2029.