Bantuan Kemanusiaan Bagi Warga Palestina Kembali Diberangkatkan Melalui Bandara Soetta 

Bantuan dari Indonesia untuk Palestina
Sumber :
  • Sherly / viva

Banten VIVA - Bantuan kemanusiaan bagi warga Palestina kembali diberangkatan pada, Senin, 6 November 2023, dini hari melalui Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang

 

Bantuan tersebut dikirim menggunakan pesawat carter Lion Air A 330, setelah sebelumnya telah dilepas kloter pertama menggunakan dua pesawat Hercules yang disaksikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. 

 

Kadivhumas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho mengatakan, bantuan yang dikirimkan ini adalah kloter lanjutan yang diberangkatkan untuk membawa bantuan kemanusiaan bagi masyarakat Palestina. Bantuan dari pemerintah Indonesia yang dikelola Polri dan Kementerian Kesehatan itu akan menuju Bandara El Aris. 

 

"Hari ini diberangkatkan kembali satu pesawat Airbus A 330 yang akan menuju ke Mesir untuk mengangkut bantuan-bantuan yang diperlukan oleh saudara-saudara kita di Palestina," katanya.