Kenapa Maarten Paes belum bisa memperkuat Timnas Indonesia? Berikut Alasannya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama Martin Paes
Sumber :
  • Instagram

"Jadi gini Maarten Paes ini kemarin dia ada pertandingan ketika sudah berusia 22 tahun, dan menurut regulasi FIFA itu tidak diperbolehkan lagi pindah negara," ujar Arya dikutip dari akun Instagram pribadinya, ditulis Minggu, 26 Mei 2024.

Indonesia Kian Gahar, 6 Pemain Diaspora Siap Menyusul Ole Romeny: Garuda Bersaing di Level Dunia

Arya Sinulingga menjelaskan ada celah yang bisa dimanfaatkan PSSI agar penjaga gawang FC Dallas tersebut bisa berpindah federasi dari KNVB (Belanda).

"Masih ada celah, kenapa sampai dia bermain di usia 22 tahun untuk belanda dan ini sudah konfirmasi dengan KNVB Belanda jadi ada syaratnya," jelasnya.

Erick Thohir Targetkan Indonesia Masuk 50 Besar FIFA, Media Vietnam Ragukan Ambisi Ini!

Dia mengungkapkan, syarat yang harus dipenuhi agar Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) mewujudkan keinginan Maarten Paes adalah dengan menjadikannya Warga Negara Indonesia (WNI).

Erick Thohir, Pemain PSSI, bersama Pemain Naturalisasi Indonesia

Photo :
  • Instagram
Jika Skenario Ini Berjalan Lancar, Timnas Indonesia Dipastikan Lolos ke Piala Dunia 2026!

Syarat tersebut sudah dipenuhi oleh penjaga gawang berusia 26 tahun ketika resmi mengambil sumpah sebagai WNI di Kanwil Kemenkumham, Jakarta, pada Selasa, 30 April 2024.

"Maarten Paes harus jadi orang Indonesia, makannya kemarin Maarten Paes kami masukkan dan menjadi warga negara Indonesia. Apalagi Maarten Paes pengen jadi warga negara Indonesia dan membela timnas kita," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
img_title