Media Vietnam Menulis Timnas Indonesia Bakal Dibenamkan Timnas Vietnam di Piala AFF 2024
- Viva.co.id
Undian fase grup Piala AFF 2024 telah selesai dilaksanakan pada Selasa, 21 Mei 2024, dan Timnas Indonesia dipastikan berada dalam satu grup dengan Vietnam. Mereka berada dalam Grup B bersama dengan Filipina, Myanmar, dan juga Laos. Namun demikian, skuad Garuda menderita sejumlah kerugian karena berada di pot 2, selagi Vietnam merupakan tim pot 1.
Sebagai informasi, pembagian pot di Piala AFF, atau yang akan diubah menjadi ASEAN Cup mulai edisi tahun ini, didasarkan oleh prestasi pada edisi sebelumnya.
Kendati demikian, skuad Timnas Indonesia telah mengalami peningkatan luar biasa sejak saat itu. Shin Tae Yong berhasil mengantarkan timnya ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dengan mengalahkan Vietnam 1-0 di fase grup. Kemudian di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia mengalahkan Vietnam dua kali dengan skor 1-0 dan 3-0.
Tak ayal, menjelang pertemuan di Piala AFF 2024, media Vietnam pun ingin melihat tim mereka balas dendam kepada Timnas Indonesia. Mereka pun mendapatkan keuntungan karena berada di pot 1, dengan menjadi tuan rumah dan bertemu Timnas Indonesia pada November 2024.
"Khususnya pada November 2024, laga-laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 akan dilaksanakn pada 14 dan 19 November 2024," demikian kata media Vietnam.
Selain itu, Vietnam asuhan Kim Sang-sik juga akan mendapatkan jatah istirahat selama lima hari sebelum laga kontra Indonesia.