CEK FAKTA : Benarkah Zulkifli Hasan Dipecat dari Jabatan Ketum PAN Karena Lecehkan Shalat ?

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan
Sumber :
  • Instagram @zul.hasan

Banten.viva.co.id – Unggahan di Facebook memberikan informasi dengan klaim bahwa Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, dicopot dengan tidak hormat dari Ketua Umum PAN karena melecehkan Shalat. 

Ngaku Masih Punya PR Realisasikan UU Ibukota Provinsi, Syafrudin Kembali Maju di Pilkada Kota Serang

Dalam video yang diunggah akun facebook Parameter Major, pencopotan Zulkifli Hasan tersebut adalah sikap dari kader partai PAN.

Melalui unggahan facebook Parameter Major menuliskan narasi: “Dic0p0t Tak Horm4T!! Usai Zulhas L3c3Hkan Sh0lat. Kompak Ratusan K4der P-an Nyatakan S1kap Begini”.

Pastikan Maju di Pilgub Banten 2024, Arief Wismansyah : Hasil Istikhoroh

Tangkap layar.

Photo :
  • Turn Back Hoax

Namun dikutip dari turnbackhoax, tidak ditemukan sumber pemberitaan valid yang membenarkan klaim tersebut. 

Daftar ke Nasdem dan PAN, Airin Rachmi Diany Sebut Bukan Borong Partai Tapi Koalisi Bersama

Bahkan, narator dalam video yang diunggah dalam postingan tersebut hanya membacakan artikel berita dari salah satu media nasional yang membahas mengenai pernyataan Ketua Forum Ummat Islam Bersatu yang menilai Zulhas telah melakukan penistaan agama serta mengajak seluruh Ormas Islam untuk melaporkan Zulhas ke Mabes Polri.

Dengan demikian, narasi soal Zulkifli Hasan dicopot dari Ketua Umum PAN adalah tidak benar dengan kategori konten yang Dimanipulasi.

Halaman Selanjutnya
img_title