Megawati Ketawa saat Tahu Gibran Rakabuming Raka Jadi Cawapres Prabowo Subianto, Apa Maksudnya?

Megawati Soekarnoputri
Sumber :
  • Viva.co.id

Banten.Viva.co.id - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan respon tak terduga saat tahu Gibran Rakabumi Raka menjadi cawapres Prabowo Subianto.

Jelang Pencoblosan 27 November 2024, Ribuan Buruh Dukung Andra Soni di Pilgub Banten 2024

Diketahui, Gibran Rakabumi Raka merupakan kader Partai PDIP yang menjadi Walikota Solo. Namun baru dua tahun menjabat, Gibran ikut kontestasi Pilpres 2024.

Respon Megawati tersebut diungkapkan oleh Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Syaiful Hidayat. Ia menyebut Megawati hanya tertawa saat mengetahui Gibran jadi cawapres Prabowo. 

Ribuan Masyarakat Kabupaten Serang Ikuti Senam Sehat Bersama Andra Soni

Megawati merasa majunya Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024 bukan suatu masalah besar.

"Kalau ibu Mega itu ketawa-ketawa, enggak ada masalah. Sudah biasa seperti ini ya," kata Djarot dilansir dari Viva.co.id pada Selasa (31/10/2023).

PSSI Mengurus Kevin Diks Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang

Meski demikian, hal berbeda justru dirasakan anak ranting dari PDIP. Kata Djarot, anak ranting PDIP kecewa saat mengetahui sikap Gibran yang lebih memilih menjadi cawapres Prabowo. 

"Tapi kalau anak ranting yang berjuang, kalau ada kecewa ya wajar dong," jelasnya.

Walaupun kecewa, Djarot cukup merasa bangga, lantaran hal itu justru dikonversi menjadi sesuatu yang positif. 

Kekecewaan itu justru diubah menjadi semangat dan dorongan untuk memenangkan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang diusung PDIP pada Pilpres 2024.  

"Tetapi bentuk kekecewaan itu yang saya senang itu dikonversi menjadi kegairahan, menjadi semangat untuk memenangkan Mas Ganjar dan Pak Mahfud," jelasnya.