Banyak Pasangan Nikah Siri Tinggal di Kontrakan Kota Cilegon

Ilustrasi pernikahan
Sumber :
  • Pixabay

Di Ramanuju, kata Nandang, jumlah penduduk yang tercatat sampai Oktober 2024 sebanyak 2.326 jiwa dari 584 kepala keluarga (KK). Namun, di wilayahnya banyak pendatang yang menghuni rumah kontrakan.

 

Dalam kegiatan operasi yustisi tersebut, lanjut Nandang, pihaknya melibatkan 12 personel Trantib Kecamatan Purwakarta, Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas), serta Bintara Pembina Desa (Babinsa).

 

"Sasaran kita memang kontrakan karena memang banyak pendatang yang ada di Ramanuju ini. Selain pasangan yang nikah siri, ada juga warga yang lebih dari enam bulan tapi belum juga punya KTP Kota Cilegon. Makanya kita imbau terus," jelasnya.