Kisah Atlet Paracycling Indonesia, Dulu Juara Balap Motor Ditabrak Saat Selebrasi Hingga Diamputasi

Momen kecelakaan tragis M. Fadli
Sumber :
  • Instagram @mfadly43

Namun, Fadli kayaknya bukan manusia biasa yang mudah menyerah pada keadaan. Apa yang dialaminya di dunia balap motor tak lantas membuatnya kecewa dalam menjalani kehidupan.

Dengan kondisi fisik yang tak lagi lengkap usai kaki kiri diamputasi, Fadli justru bangkit dan membangun cita-cita baru untuk bisa meraih prestasi tertinggi di dunia olahraga. 

Pria kelahiran Cibinong pada 25 Juli 1984 pun akhirnya memutuskan untuk menekuni olahraga balap sepeda . Dengan berbekal alat bantu di kaki kirinya, Fadli dengan gigih melatih diri untuk bisa memacu sepedanya dalam kecepatan tinggi.

 

M.Fadly

Photo :
  • Instagram @mfadly43

 

Hingga akhirnya, Fadli sukses mencatatkan debutnya dengan mengikuti kejuaraan Balap Sepeda 2017 di Bahrain. Fadli turun di disiplin paracycling nomor Individual Time Trial kelas C4.