Alasan Ten Hag Usai Timnya Kalah 0-3 dari Manchester City : Penalti Merubah Permainan United
- Instagram @manchesterunited
Banten.viva.co.id – Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag beralasan bahwa penalti yang diberikan wasit Paul Tierney kepada Manchester City di menit 26 merubah mental anak asuhnya meski sudah bermain baik di awal babak pertama.
Akibatnya, Setan Merah pun harus mengakui keunggulan Manchester City 3 gol tanpa balas usai Haaland mencatatkan brace di 'Derby Manchester' pada pekan ke-10 Premier League 2023/2024 di Stadion Old Trafford pada Minggu 29 Oktober 2023 WUB. Dan 1 gol tambahan City diciptakan oleh Phil Foden.
"Babak pertama kami bermain sangat bagus, kami bertahan dengan sangat baik kami melakukan serangan balik yang bagus, peluang-peluang bagus kami bisa mengambil keuntungan lebih banyak, kemudian penalti mengubah permainan," Disampaikan pelatih Manchester United Erik Ten Hag usai timnya dikalahkan dengan telak oleh tim Manchester City dikutip dari skysports, Senin 30 Oktober 2023.
Pelatih asal Belanda itu menilai, jika timnya sudah tampil bagus di awal pertandingan, tapi semua berubah tatkala penalti datang usai Rasmus Hojlund dianggap melanggar Rodri.