Posko Relawan Airin Rachmi Diany dan Andika Hazrumy di Pilkada Serentak 2024 Resmi Berdiri
Minggu, 8 September 2024 - 10:00 WIB
Sumber :
- Istimewa
Baik Andika maupun Airin Rachmi Diany, bercita-cita mewujudkan Kabupaten Serang dan Banten menjadi wilayah yang lebih maju dan sejahtera kedepannya.
Andika mengatakan dalam pencalonannya, dia dan Nanang mengusung visi-misi keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Serang.
Pembangunan di Kabupaten Serang di bawah kepemimpinan Bupati Serang saat ini, Ratu Tatu Chasanah, dianggap telah memenuhi keinginan masyarakat untuk menciptakan daerah yang terus sejahtera dan maju.
Selama dua periode kepemimpinan Tatu yang juga Ketua DPD Golkar Banten itu, kata Andika, pembangunan layanan dasar mulai dari infrastruktur, pendidikan hingga kesehatan telah diletakkan dasar-dasarnya hingga ajeg.