Cula Badak Jawa Dijual ke Pasar China

Ilustrasi Badak
Sumber :
  • Pixabay

Banten.Viva.co.id - Cula badak yang diambil dari badak cula satu atau badak Jawa, dijual ke Negeri China. Cula satwa paling dilindungi di dunia itu, dijual ke sebuah pasar di Negeri China.

 

Polda Banten belum melakukan pencarian ke negeri tirai bambu tersebut. Alasannya, mereka masih fokus melakukan operasi kepolisian di wilayah Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK).

 

Penghubung atau calo penjualan cula badak dari Indonesia ke China sudah ada dua orang yang ditangkap, mereka kini mendekam dibalik jeruji besi Polda Banten. Calo cula badak itu merupakan warga negara China.

Badak Jawa

Badak Jawa

Photo :
  • Instagram @badak.indonesia

"Sebelumnya sudah diamankan yang menjual sampai ke Tiongkok. Nilainya yang paling mahal dijual ke Tiongkok, untuk obat dan kosmetik. Orang China nya ada dua (yang ditangkap). Di Tiongkok ada pasar yang belum kami amankan," ujar Dirkrimum Polda Banten, Kombes Pol Yudhis Wibisana, ditulis Jumat, 31 Mei 2024.