Polres Serang Tangkap Buronan Pencabulan Anak Dibawah Umur

Dukun cabul ditangkap Polres Serang
Sumber :
  • Polres Serang

Banten.Viva.co.id - Buronan pencabulan anak ditangkap Satreskrim Polres Serang. Pelaku ditangkap pada Rabu dini hari, 08 Mei 2024, sekitar pukul 01.00 wib.

 

Tersangka TPR (26), menyusul dua pelaku lainnya, AP (15) dan EH (23) yang ditangkap lebih dulu dan sudah mendekam dipenjara Polres Serang.

 

"Pelaku ditangkap atas dugaan pencabulan terhadap anak dibawah umur. Dua lainnya sudah di tahan," ujar AKP Andi Kurniady, Kasatreskrim Polres Serang, Rabu, 08 Mei 2024.

 

Sebelumnya diberitakan, dua dari tiga pelaku rudapaksa anak dibawah umur, ditangkap Unit PPA Satreskrim Polresta Serang. Peristiwa Rudapaksa itu berawal saat korban SA diajak temannya merayakan malam pergantian tahun di Kabupaten Serang. Tidak langsung pulang, namun korban diajak ke salah satu rumah pelaku dan di cekoki miras.